Agar bisa menghasilkan pukulan yang baik dalam bulutangkis, seorang pemain harus melatihnya dengan latihan khusus . Cara mudah untuk melatih pukulan adalah :
1. Pukul-lah kok dengan raket Anda secara vertikal keatas . Jika Anda seorang pemula, awali pukulan dengan ketinggian yang sedang dan jika anda sudah dapat mengontrol bola dengan baik, tingkatkan ketinggian bola yang Anda pukul.
Perhatikan lengan Anda . Posisi lengan harus lurus (tidak ditekuk dan jangan terlalu dekat dengan bagian tubuh). Jika Anda sering melakukan hal ini, maka Anda akan mudah menghafal titik tepat pemukulan bola pada raket Anda. Dan ini membantu teknik dasar dalam melakukan smash .
2. Berlatih memukulkan kok ke permukaan tembok. Mulailah dengan tembok luas dan tinggi yang mulus. Pukulkan kok ke arahnya dengan gaya drive (datar, bukan vertikal ke atas) yang (cukup) keras. Awalnya akan terasa sulit, tetapi lama-lama Anda akan mulai terbiasa dan hasilnya adalah badan Anda akan memiliki refleks yang baik dalam menerima bola-bola tak terduga. Jika Anda ingin tantangan lebih, dapat melakukan hal ini di tembok tidak rata.
3. Dari dua teknik latihan diatas , sekarang anda lakukan bersama teman anda . Anda minta keteman anda untuk memberikan bola lambung meninggi ke atas . Jika anda sudah terbiasa , berikutnya lakukan pukulan yang lebih sulit yaitu dengan cara melambungkan kok secara acak , misal : lambungkan kok berada di posisi kiri atau kanan dari tubuh anda .
Setelah latihan memukul bola tersebut , lemaskan lagi otot-otot lengan anda hal agar mengurangi efek kemungkinan kejut otot atau urat pada lengan anda.
selamat berlatih ..
0 Komentar
Silahkan sobat berkomentar dan share tentang ilmu bulutangkis . Terima kasih atas kunjungannya